Baca Juga
Aziziah, 18 Agustus 2021
بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ
Aziziah, 18 Agustus 2021
JAM terakhir hari ini kelas 5&6 berkumpul di kelas 5 Bahrain, awalnya Bunda menyampaikan ke anak-anak Aziziah kalau kota akan kedatangan tamu dari kelas sebelah. Tapi saat jam udah menunjukkan pukul 10.30 kok belum ada yang datang ya ? Bunda mah asyik aja membahas soal IPA, eeeh tau tau Bunda udah di move to Bahrain, ternyata kumpulnya di Bahrain hehehehe, pantas aja kok ga ada yang ngetok pintu Aziziah ya ?
Karena Bunda dipindahkan, dan masih ada anak Aziziah yang tertinggal di kelas, jadi Bunda harus jemput doong, untung ga harus naik angkot, tinggal share pesan di WAG anak-anak aja, masyaallah.
Sesampainya di Bahrain, ternyata udah ramai. Ada juri juga, oh iya kami berkumpul disini untuk mendengarkan pengumuman lomba 17an yang diadakan sebelumnya.
Pengumuman dimulai dari lomba speech contest, saat Ust Syahrul membacakan nama pemenang, kok Bunda yang deg-degan ya ? ternyata nama anak Aziziah belum ada dalam daftar juara...
Lomba kedua yang dibacakan adalah lomba deklamasi puisi, pemenangnya dibacakan langsung oleh jurinya, yakni Ustz Fauziah. Makin berdebar Bunda saat terbaik 3 dan 2 dibacakan, masih belum ada nama Aziziah. Akhirnya Bu Zie menyampaikan terbaik 1 dengan celetukan " namanya paling panjang nih..." langsung conect Bunda ke nama duta deklamasi Aziziah, dan alhmdulillah ternyata benar.... Terbaik 1 untuk kategori deklamasi adalah Fatih Alghani Azkha Muhammad, masyaallah tabarakallah
Lomba ketiga adalah foto dengan tema kemerdekaan. Pemenangnya dibacakan langsung oleh ustz Syarifah Masitah, dari 26 foto nominator terpilihlah 3 foto terbaik, dua diantaranya dari kelas Mesir dan yang satu dari kelas 6 Shafa.
Pesan juri hari ini, untuk yang dapat prediket terbaik jadikan ini sebagai prestasi, untuk hang belum berhasil tetap semangat untuk berbuat yang terbaik disetiap tantangan, jangan menyerah, karena semua anak adalah juara.
Kegiatan hari ini ditutup dengan penanyanhan parade foto yang masuk nominasi foto terbaik, semoga menjadi inspirasi untuk yang lain berkarua lebih baik lagi. Tahniah untuk semua pemenang
Ohya sebagai cerita penutup, saking seringnya Bunda salah mengeja nama Fatih, jadi siang ini Bunda meminta Fatih menuliskan nama lengkapnya dengan benar, karena sebelumnya di video kelas, Bunda diprotes anak bujang karena namanya tertulis Fatih Azka Muhammad, trus Fatih WA, Bun... Nama ana kok ga ada Algahinya ? Oh iyaa, setelah Bunda ganti... Eeeh salah lahi karena tertulis Mumuhammad, ondeee
Baru deh dieditan ketiga menurut Bunda udah benar, tapi ternyata masih kurang h di Azkha, jadi sekarang Bunda sudah tulis na Fatih dengan lengkap, Fatih Alghani Azkha Muhammad, sah (**)
Hari ke - 37
Tags:
Agenda Ar-Ridho
Al Ulum Islamic School
As-Shofa
Aziziah
Balitakoe
Cerita Cinta
Kegiatan Virtual
