Tentang Organ Dalam Kita

Baca Juga


Di pertemuan pertama belajar Sains di kelas V, Bunda dengan sangat senang hati menggendong mr Torso ke dalam kelas, dan lebih "aneh" lagi Bunda juga memboyong paru-paru yang dibawa secara terpisah....?????
Kira-kira buat apa ya...?

Ni Dia nih.....
Sehubungan dengan beranjak dewasanya anak-anak Bunda, maka sudah mulai diperkenalkan dengan bagian organ dalam tubuh manusia, yang Bunda sebut dengan "membedah KITA", kenapa disebut begitu ? karena yang akan kita bahas selama sebulan ini adalah tentang keajaiban ciptaan Allah yang berhubungan dengan KITA sebagai manusia

Apa yang akan kita pelajari ?
1. SISTEM PERNAPASAN, lengkap dengan organnya, kelainan/ penyakit dan cara merawatnya
2. SISTEM PENCERNAAN, idem dengan diatas
3. SISTEM ALIRAN DARAH, idem dengan diatas

Sebagai perkenalan dengan sistem pernapasan, kita diskusi tentang apa sih yang disebut bernapas ? hasil kesepakatan kita, Bernapas adalah" Proses menghirup dan mengeluarkan udara melalui organ pernapasan

Dalam proses pernapasan manusia, udara yang dihirup adalah oksigen, sedangkan udara yang kita hembuskan kembali adalah karbondioksida dan uap air

Apa saja organ pernapasan itu ?........ ada tiga organ penting organ pernapasan kita, yaitu : HIDUNG, TENGGOROKAN dan PARU-PARU

Alhamdulillah satu catatan berhasil bunda posting malam ini, semoga besok bisa dilanjutkan dengan yang lebih lengkap ya....
Bunda Linda

Blog ini berisi warna-warni pelangi seputar dunia anak dan rekan yang mewarnai hari-hari Bunda, Insyaallah banyak hal yang bisa kita petik dari dunia dan tingkah polah anak-anak yang seruuuu

Posting Komentar

Silakan poskan komentar

Lebih baru Lebih lama