Masuk Kelas Dari Pintu Mana Saja

Baca Juga

Coba temukan siapa yang sedang dalam perjalanan



Aziziah, 16 September 2021

Bismillahirrahmaanirrahiim

KELAS belajar saat ini tidak lagi dibatasi oleh dinding dan ruang yang sama, sejak pandemi melanda kelas belajar bisa dimana aja, bertatap  muka tidak berarti harus sua secara fisik. Sesuatu yang selama ini tidak pernah terpikirkan dan terangankan dalam kepala, karena sebelummya Pekanbaru yang akrab dengan "libur asap" biasanya akan  meliburkan siswa dalam waktu yang lumayan panjang dan berseri dengan perpanjangan sesuai kondisi cuaca, tentu saja ke depan tidak akan ada lagi yang namanya libur karena asap

Inilah fenomena yang sebenarnya sudah lama ingin Bunda ceritain, tapi akhir-akhir ini sering terlihat kembali. Jika sebelumnya Bianca yang sering terlihat di mobil karena masih dalam perjalanan menuju rumah si Oma, bahkan sering kebagian tadarus saat mobil dalam keadaan berjalan, pernah juga seolah menemani Bianca yang mampir membeli sarapan. namun kini lebih banyak yang melakukan kegiatan belajar walau dalam perjalanan.

Kemaren ada Fakhri yang terlihat sedang di atas mobil karena sedang mengantarkan papi yang mau berangkat kerja, hari ini di perjalanan lagi karena sedang mengantarkan abang yang sedang tatap muka, plus Ilmam yang juga mengikuti pembelajaran dari atas mobil yang sedang berjalan karena menjemput kakak yang sudah mulai sekolah.

Masya Allah, pandemi telah membukakan peluang yang sangat besar untuk generasi zaman now belajar, jika ada keinginan dan niat, tidak ada lagi alasan untuk tidak masuk kelas, karena masuk kelas bisa dilakukan dari mana aja. Contoh lain adalah Rhianna yang sekarang sedang ada di Jambi, tapi karena keinginan yang kuat dan fasilitas yang memudahkan tetap bisa masuk kelas bersamaan dengan teman-teman yang lainnya. Pernah juga kita seperti menamani Acan yang sedang ada di Bandung karena menemani papanya, kita menemani Acan yang tinggal sendiri di kamar hotel, kereeen kan ?

Sebelumnya Bunda punya pengalaman juga tentang seorang anak yang sangat bersemangat untuk bisa belajar tatap muka di sekolah, namun karena kendala transportasi tidak bisa bergabung bersama kelas juara, namun sayangnya si anak tidak memanfaatkan fasilitas yang disediakan untuk bisa menikmati keseruan kelas setiap hari, semoga ke depan bisa bergabung di kelas tatap muka yang sebenarnya. 

Mari memanfaatkan perkembangan teknologi ini dengan bijak, insya Allah baik untuk dunia dan  akhirat kita. Jangan sampai generasi islam tergilas oleh kemajuan zaman. Gunakan setiap temuan dengan bijak, gunakan saringan Iman dan Islam, karena Allah sudah mengatur kita menjalani hidup. Selamat istrihat ya nak....

Hari ke - 65


Bunda Linda

Blog ini berisi warna-warni pelangi seputar dunia anak dan rekan yang mewarnai hari-hari Bunda, Insyaallah banyak hal yang bisa kita petik dari dunia dan tingkah polah anak-anak yang seruuuu

Posting Komentar

Silakan poskan komentar

Lebih baru Lebih lama